Mari bersama untuk mengkaji 7 Manfaat Madu Untuk Kesehatan supaya kita tahu kebenaranya. Dan mengenai informasi yang beredar diberbagai sumber internet semiga kita dapat melihat dari sisi lainya ya jangan langsung percaya atau langsung menyalahkanya. Mari bersama-sama untuk membuktikan nya.
7 Manfaat Madu Untuk Kesehatan
Siapa yang tidak kenal madu? Madu terbuat dari nektar yang dikumpulkan oleh lebah dari bermacam-macam bunga, lalu disimpan di dalam kantung madu yang terdapat pada sarang sebagai makanan mereka. Sebelum obat-obatan antibiotik ditemukan, madu dipergunakan sebagai obat dalam perawatan berbagai macam penyakit. Bahkan madu digunakan tentara Rusia selama Perang Dunia I sebagai obat luka untuk mencegah infeksi dan mempercepat proses penyembuhan. Sejak antibiotik ditemukan sekitar tahun 1930an posisi madu mulai tergeser dengan obat-obatan modern tersebut. Kini ketika bakteri mulai resistant terhadap obat-obatan, madu mulai dicari dan dipergunakan lagi sebagai salah satu cara alami untuk pengobatan penyakit atau sekedar menjaga kesehatan.
Madu merupakan larutan gula jenuh, yang terdiri dari fruktosa dan glukosa, disakarida, trisakarida, dan oligosakarida dalam jumlah kecil. Selain karbohidrat, di dalam madu juga mengandung protein (termasuk enzim), vitamin, dan mineral. Madu kaya akan kandungan antioksidan seperti vitamin C, flavonoid dan alkaloid. Pinocembrin (flavanoid unik), ditemukan dalam jumlah yang tinggi di dalam madu.
Lalu apa saja manfaat madu untuk kesehatan? Mari kita simak ulasanya :
1. Obat luka dan borok
Madu mengandung glukosa dan enzim yang disebut oksidase glukosa. Pada kondisi yang tepat, oksidase glukosa ini dapat memecah glukosa madu menjadi hidrogen peroksida, zat yang bersifat antiseptik kuat. Madu dalam kemasan tidak dapat melakukan reaksi ini. Untuk menjadi aktif dan mengurai glukosa madu, oksidase glukosa memerlukan lingkungan dengan pH 5,5-8,0 dan natrium. PH madu murni yang berkisar antara 3,2 dan 4,5 terlalu rendah untuk mengaktifkan enzim. Kulit dan cairan tubuh seperti darah memiliki pH yang relatif tinggi dan juga mengandung natrium sehingga dapat memberikan kondisi yang tepat untuk pembentukan hidrogen peroksida. Sebagai antiseptik yang kuat hal ini tentunya sangat berperan dalam membunuh kuman atau bakteri yang terdapat pada luka sehingga luka dapat lebih cepat sembuh (baca juga : Tips Agar Luka Cepat Kering Dengan Bahan Alami).
2. Mencegah penyakit jantung dan kanker
Kandungan flavonoids dan antioksidan pada madu dapat mencegah timbulnya resiko penyakit jantung dan kanker. Selain itu, kandungan karsinogen yang terdapat pada madu juga mampu mencegah timbulnya tumor.
3. Merangsang tumbuhnya jaringan baru
Manfaat madu untuk kesehatan berikutnya adalah untuk merangsang tumbuhnya jaringan baru. Kandungan propolis, enzim, vitamin dan mineral dalam madu dapat merangsang pertumbuhan jaringan baru. Ketika digunakan pada luka bakar, madu akan mempercepat proses penyembuhan dan mengurangi jumlah jaringan parut.
4. Menghaluskan kulit
Asam glukonat dan asam organik yang terkandung di dalam madu dapat melonggarkan ikatan sel-sel kulit mati sehingga mempercepat regenerasi, mengurangi keriput/garis penuaan, mengontrol minyak, dan meningkatkan elastisitas kulit. Madu juga mengandung gula dan asam amino yang berperan untuk mempertahankan kelembaban kulit.
Ingin tips lain seputar kesehatan kulit wajah? Simak Khasiat Luar Biasa Dibalik Segarnya Es Batu.
5. Meningkatkan daya tahan tubuh
Madu memiliki kandungan antioksidan yang sangat tinggi sehingga mampu menjaga tubuh dari serangan radikal bebas. Bahkan, antioksidan yang disebut pinocembrin (flavanoid unik) hanya ditemukan dalam madu. Pinocembrin berperan untuk menghambat pertumbuhan jamur khususnya Candida albicans, jamur penyebab utama masalah keputihan pada wanita. Hal ini membuat tubuh Anda lebih sehat, terhindar dari penyakit dan terlihat lebih awet muda.
6. Menurunkan kadar glukosa dalam darah
Sobat mungkin bingung, bagaimana madu yang memiliki rasa manis bisa menurunkan kadar glukosa dalam darah? Meskipun lebih manis dari gula, ternyata madu memiliki indeks glikemik lebih rendah karena diserap ke dalam aliran darah secara bertahap. Sobat yang memiliki riwayat diabetes harus mengurangi makanan berindeks glisemik tinggi karena akan mendorong lonjakan glukosa darah. Di sinilah fungsinya madu, madu dapat dijadikan pemanis alternatif yang paling aman untuk menggantikan gula. Beberapa penelitian bahkan menduga kalau madu dapat menurunkan glukosa darah. Mineral dan vitamin alami dalam madu juga membantu menurunkan kadar LDL (kolesterol buruk) dalam tubuh.
7. Membantu meringankan gangguan pernafasan
Madu sangat bermanfaat untuk mengobati penyakit pernapasan. Sebuah studi di Bulgaria yang melibatkan hampir 18.000 pasien menemukan bahwa madu membantu mengatasi penyakit bronkitis kronis, bronkitis asma, rinitis kronis, alergi dan sinusitis. Selain itu madu juga merupakan obat yang mujarab untuk flu dan batuk karena madu bersifat mukolitik atau mengencerkan dahak. (baca juga : Tips Mengobati Flu Secara Alami).
Itulah 7 manfaat madu untuk kesehatan yang telah dibagiin.com rangkum untuk Sobat semua. Madu sebenarnya memiliki manfaat umum yang sangat banyak bagi tubuh, dan semoga artikel yang telah kami buat ini bermanfaat bagi Sobat dibagiin.com
Dan Sekian ulasan 7 Manfaat Madu Untuk Kesehatan
Semoga dengan kajian 7 Manfaat Madu Untuk Kesehatan,kita semua dapat menumukan kebenaran dari sebuah makna kedutan yang ada dan semoga portal Arti dan pertanda kedutan data menambah nilai manfaat dan pengetahuan bagi kita semua.
0 Response to "7 Manfaat Madu Untuk Kesehatan"
Posting Komentar